Membanggakan ditorehkan oleh siswa SMK NEGERI 2 BANDUNG “ AKBAR MUHAMMAD ZAQY ( Kls 10 TJKT 1 ) “ berhasil meraih lebih dari 20 penghargaan sertifikat apresiasi Nasional dan International yang diantaranya dari NASA ( National Aeronautics and Space Administration ) , Cambridge University ,KPK dan lainya, setelah menemukan celah keamanan atau bug dalam sistem mereka.
Keberhasilan ini merupakan bagian darj program Vulnerability Disclosure Policy ( VDP ) yang bertujuan mengidentifikasi dan melaporkan potensi kerentanan dalam keamanan sistem.
Akbar Muhammad Zaqy memiliki ketertarikan besar pada teknologi , terkhusus pada bidang Cyber Security dan penghargaan ini adalah salah satu target dan impian besarnya sejak lama.
“ sejak kecil memang sudah tertarik dgn dunia cyber security, saya belajar giat baik otodidak ataupun dibantu guru disekolah. Seru rasanya bisa memotivasi diri dengan tantangan yang cukup sulit untuk bisa menemukan celah keamanan pada situ dan sistem mereka “.
Keberhasilan ini bukanlah kali pertama untuk akbar , sebelumnya juga telah menerima berbagai sertifikat penghargaan dari sejumlah badan pemerintahan dan lainya.
Sikap tanggung jawab Akbar untuk melaporkan temuan dan celah tersebut menunjukan dedikasi terhadap dunia cybr security dan tentunya berkontribusi untuk melindungj data serta sistem digital.